Kuliah Umum Prodi. Manajemen S1: 13 Desember 2022

Program Studi Manajemen S1, bersama-sama dengan Program Studi Manajemen D3 dan Program Studi Akuntansi D3 dan S1, telah mengadakan International General Lecturer atau acara kuliah umum pada hari Selasa, tgl. 13 Desember 2022 yang bertempat di Gedung A Lantai 4 Ruang Seminar Universitas Widyatama dengan mengundang 2 (dua) orang narasumber yang berasal dari dua perusahaan Multinasional yang berbeda, yaitu Global Peace Foundation (GPF) dan PT. Grab Teknologi. Acara ini diadakan secara hybrid dengan jumlah total peserta yang mengikutinya berjumlah sebanyak 486 orang mahasiswa yang terdiri dari sejumlah 304 orang mahasiswa mengikutinya secara offline, sementara sisanya sebanyak 182 orang mahasiswa mengikutinya secara online.

Sebelum acara kuliah umum diadakan, terlebih dahulu diselenggarakan acara penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara mitra dengan Universitas Widyatama yang dilanjutkan dengan penandatanganan Memorandum of Agreement (MoA) antara mitra dengan Fakultas Ekonomi & Bisnis Universitas Widyama (FEB Utama). Dengan ditandatangannya MoU dan MoA tersebut, maka diharapkan ke depannya kampus Universitas Widyatama dengan para mitranya tersebut dapat berkolaborasi dan menjalin hubungan kerja sama yang lebih baik, terutama dalam hal pengembangan kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi.

Acara kuliah umum dimulai pada pkl. 09.30 yang diawali dengan sambutan yang diberikan oleh Dra. Fennieka Kristianto, S.H., M.A., M.Kn selaku Ketua Global Peace Foundation (GPF) yang kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari Prof. Dr. H. Dadang Suganda, M.Hum selaku Rektor Universitas Widyatama. Kemudian, acara yang sebelumnya dibuka oleh Dr. H. Nuryaman, S.E., M.Si, selaku Dekan Fakultas Ekonomi & Bisnis, dilanjutkan dengan pemaparan materi yang disampaikan oleh Mawaddi Lubby, Partner Engagement West Territory dari PT. Grab Technology, selaku narasumber, yang dipandu oleh Oliver Hasan, S.E., M.Sc selaku moderator yang bertemakan “Creative Thinking, Enhancing Your Capability in Digital Era”. Sementara itu, untuk pemaparan materi kedua yang bertemakan “Moral and Innovative Leadership for SDG’S disampaikan oleh Sharleen Tomobe yang bertindak sebagai Program Development Coordinator, International Office of Global Peace Foundation yang berlokasi di Jepang.

Sebelum acara ini diakhiri dengan dilakukannya sesi foto bersama dengan para peserta kuliah umum, sebelumnya diadakan acara sesi game dan pembagian doorprise kepada para peserta yang mengikuti International General Lecturer atau kuliah umum ini.